![IMG20171121090958[1]](http://wonorejo-penawaraji.desa.id/wp-content/uploads/sites/279/2017/11/IMG201711210909581-678x381.jpg)
Wonorejo, Selasa 21/11/2017, Dalam rangka melaksanakan platform tata kelola pemerintahan desa yang akuntable dan transparan, Pemerintah Kampung Wonorejo, Kecamatan Penawar Aji, Kabupaten Tulang Bawang, mengadakan rapat persiapan musyawarah dusun. Musyawarah dusun di laksanakan untuk perencanaan pembangunan kampung tahun anggaran 2018. Diharapkan dengan dilaksanakannya musyawarah dusun tata kelola pemerintahan Kampung Wonorejo sesuai dengan aspirasi warga masyarakat.
Adapun jadwal musyawarah dusun sebagai berikut :
- Dusun Sumber Mulyo dilaksanakan pada hari kamis tanggal 23/11/2017, jam 13.00 WIB
- Dusun Sumber Rejeki dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 25/11/2017, jam 13.00 WIB
- Dusun Sumber Kencono dilaksanakan pada hari senin tanggal 27/11/2017, jam 13.00 WIB
- Dusun Sumberejo dilaksanakan pada hari selasa tanggal 28/11/2017, jam 13.00 WIB
- Dusun Sendang Agung dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 29/11/2017, jam 13.00 WIB
- Dusun Sendang Asih dilaksanakan pada hari kamis tanggal 30/11/2017, jam 13.00 WIB
- Dusun Sendang Baru dilaksanakan pada hari jum’at tanggal 1/12/2017, jam 13.00 WIB
- Dusun Sendang Mulyo dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 2/12/2017, jam 13.00 WIB
Tinggalkan Balasan